BASKARA Team UNS (Universitas Sebelas Maret) berhasil meraih prestasi juara 2 pada kompetisi Sebelas Maret International IoT Challenges 2022. Kompetisi ini dilaksanakan pada rentan waktu 8 Juli 2022 sampai tanggal 2 Agustus 2022. Kompetisi Semar IoT sendiri merupakan sebuah ajang kompetisi internasional yang diadakan oleh Fakultas Teknik Universitas Sebelas Maret yang berangkat dari kebutuhan dunia saat ini akan kemajuan teknologi khususnya pada bidang Internet of Things (IoT). Mengusung tema “Harmony of IoT’s Contribution to Global Economic Growth,” diharapkan dengan adanya tantangan baru IoT untuk mengidentifikasi cara efisien mengintegrasikan teknologi ke dalam aplikasi kontemporer yang memanfaatkan potensi pemantauan secara realtime, kontrol interaktif, automatisasi, dan analitik data menuju konsep “smart living” serta dapat menyongsong pertumbuhan ekonomi global.
Tahap seleksi dari kompetisi ini terdapat 2 tahap penilaian, yang pertama adalah seleksi ide gagasan dalam bentuk paper ilmiah, dan yang kedua dilanjutkan dengan presentasi dari para grand finalist secara daring menggunakan platform Zoom. Terdapat beberapa topik bahasan dalam kompetisi ini untuk menunjang kemajuan ekonomi global. Beberapa di antaranya adalah Layanan jasa, Manajemen Logistik, Peralatan Rumah Pintar, Kios Cerdas, Transportasi Umum Cerdas, Halte Bus, dan Halte Metro, Kendaraan Cerdas, Keamanan Kota, Rumah Pintar dan Bangunan Pintar, Polusi udara, Pemantauan Kemacetan Lalu Lintas, Pelacakan Pola Cuaca, Keamanan dan Pengawasan Rumah, Smart Farming.
Dalam kompetisi ini BASKARA Team Universitas Sebelas Maret dengan bimbingan bapak Agus Ramelan, S.Pd., M.T dan terdiri dari lima anggota tim Hammam Al-Choiri (Teknik Elektro 2020) Sebagai hardware monitoring, Royyan Nurbiksa (Teknik Elektro 2019) sebagai hardware manufacturing , Andika Sukma (Teknik Elektro 2019) sebagai frond end website, Iksan Bima (Teknik Elektro 2020) sebagai connectivity engineer, dan Ridho Priambodo (Teknik Elektro 2020) sebagai back end website merangcang sebuah panel surya portable dan dilengkapi beberapa fitur tambahan didalamnya.
Detail dari panel surya portable ini dilengkapi dengan beberapa fitur unggulan seperti bentuk yang ringkas dan mudah untuk mobilitas tinggi, dapat menyediakan output listrik AC 220 V sebesar 500 watt dengan sistem pengaman listrik, hingga monitoring paramater seperti arus panel surya, tegangan baterai, tegangan AC 220V, parameter daya dan beberapa parameter monitoring yang lainnya. Untuk kebutuhan listrik yang lebih besar alat ini dapat di scale up sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Perancangan Panel surya portable ini selain sebagai sebuah alat yang disusun untuk bersaing pada kompetisi Semar IoT 2022, diharapkan juga pengembangannya tidak berhenti sampai di sini, terus dilakukan pengembangan kedepannya untuk dapat menjadi sebuah produk dalam negeri yang dapat menunjang pemerintah dalam menggencarkan pengadaan energi listrik dari energi baru terbarukan. (AR/HC).
0 Comments